Seminar Kebangsaan & Budaya Merajut Negeri, Yayasan Al Anshor Insani Gelar Uji Petik Kitab Kuning

prolinknews1996.blogspot.com |Seminar Kebangsaan & Budaya Merajut Negeri, Yayasan Al Anshor Insani Gelar Uji Petik Kitab Kuning



PROBOLINGGO | Dalam rangka membangun Generasi Indonesia maju, hebat dan istimewa, Yayasan Al Anshor Insani menggelar uji petik kitab kuning Syarah Ibnu Aqil Ala Alfiyah Ibnu Malik.

Acara berlangsung di Jalan Raya Mastrip, Kecamatan Kedopok, Kota Probolinggo, Sabtu 3/8/2024.


Kegiatan Seminar Kebangsaan dan Budaya ini mendatangkan penguji KH Mawardi Abdul Wahid dari Pondok Pesantren Nurul Qodim, dan dihadiri langsung oleh Mayor Jenderal TNI Dr. Ir. Pujo Widodo sebagai narasumber, perwakilan pondok pesantren, wali santri dan puluhan peserta.

H. Ashori sebagai Pembina Yayasan Al Anshor Insani mengatakan, jika lembaganya juga memiliki program unggulan yakni Madrasah Aliyah Insan Madani dengan belajar boarding school.

"Kami membuka pesantren untuk anak-anak tamatan SD dan SMP belajar kitab kuning membangun generasi Indonesia maju, hebat dan istimewa berbasis Alqur'an dan hadist," katanya.



Selain itu, Yayasan Al Ashori Insani ini akan membuka para manula untuk belajar kitab kuning utamanya yang berada di wilayah Probolinggo dan sekitarnya.



"Kami menerapkan sejumlah kriteria, para santri harus memiliki wawasan kebangsaan dan budaya," imbuhnya 

Diharapkan peserta uji petik Kitab Kuning tersebut, nantinya memahami akan sejarah Indonesia dibawa leluhur kita, seperti para Wali Songo untuk menyebarkan Agama Islam. Apalagi di zaman perkembangan Era Digital saat ini, generasi muda harus memiliki iman dan akhlak yang mulia.

Diakhir acara, salah satu undangan yakni Hj Sri Setyo Pertiwi yang sering dipanggil Ning Tiwi, memberikan hadiah kepada para santri yang bisa menjawab pertanyaan seputar wawasan kebangsaan, seperti menghafal teks Pancasila, melantunkan lagu yalal Wathon dan sebagainya.(ar)





Daftar Undangan:
1. Mayor Jenderal TNI Dr. Ir. Pujo Widodo, S.E., S.H., S.T., M.A., M.D.S., M.Si., M.Si 
(Hum)
2. Kolonel Laut (KH) Dr. Panji Suwarno, S.E., M.Si., CIQnR
3. Kolonel Laut (K) Dr. Anwar Kurniadi, S.KP., M.Kep. 
4. Hj. Sri Setyo Pertiwi, SH., S.Kom., SIP.
5. Kabid PD Pontren Kanwil Jawa Timur
6. Kepala Kantor Kemenag Kota Probolinggo
7. Ketua PCNU Kota Probolingo
8. Pengurus PCNU Kota Probolinggo
9. MUI Kota Probolinggo
10. MUI Kecamatan se Kota Probolinggo
11.Ketua dan pengurus yayasan Al Anshor Insani
12.Guru TPQ
13.Dewan guru MAIM
14.Pengasuh Pondok Pesantren
15.Tokoh Masyarakat
16.Ulama
17.Ormas se Kota Probolinggo
18.Dewan Pakar Merah Putih
19.Wali murid
20.Umum



 #prolinknews1996 

Baca & Kunjungi Juga: https://whatsapp.com/channel/0029VafY0vN3GJOwtzSVc835






Komentar

Postingan populer dari blog ini

Penjaringan dan Pendaftaran Balon Walkot di PDI Perjuangan Tembus 14 Orang

Panitia Adhoc Penjaringan dan Pendaftaran Cawali-CaWawali PDIP Kota Probolinggo Terbentuk

Ketua Tim Pemenangan Pilkada Nasional 2024 PDI Perjuangan Adian Napitupulu Bicara Pas Pelatnas Tim Pemenangan Pilkada 2024, Bertema Bangkit, Bergerak, Menang di Hotel Seruni, Cisarua, Bogor