Dengan Keputusan MK, PDIP Kota Probolinggo Bisa Usung Sendiri Calonnya, Ning Tiwi - M. Rachman Siap Tarung

prolinknews1996.blogspot.com |Dengan Keputusan MK, PDIP Kota Probolinggo Bisa Usung Sendiri Calonnya, Ning Tiwi - M. Rachman Siap Tarung



PROBOLINGGO | Peta politik Pilkada serentak 2024 semakin terang, Partai-partai politik yang sebelumnya tidak bisa mengusung kadernya, dengan keputusan MK beberapa partai sudah dapat mengusung kadernya sendiri.

Seperti di Pilwali kota Probolinggo, PDI Perjuangan yang memperoleh 5 kursi dari 30 kursi di DPRD Kota Probolinggo, akhirnya bisa mengusung sendiri kadernya.



Hari ini, (29/8) Pendaftaran bakal pasangan calon (paslon) Wali Kota Probolinggo telah dibuka sejak Selasa (27/8/2024), namun baru hari ini PDI Perjuangan mengumumkan pasangan calon. 

Sehingga ada 4 bakal paslon, salah satunya Sri Setyo Pertiwi dan Muhammad Rachman yang diusung oleh PDI Perjuangan. 

Ning Tiwi, sapaan akrab bakal calon Wali Kota Probolinggo mengatakan, akan mendaftarkan dirinya pada hari ini Kamis 29 Agustus 2024 di malam hari. 

"InsyaAllah malam hari ini kita mendaftarkan diri ke KPU Kota Probolinggo," terang perempuan pengusaha sukses ini. 

Bahkan pada Rabu malam kemarin, ia bersama cawawali sudah berkomunikasi dengan pengurus DPC PDI Perjuangan Kota Probolinggo. 

"Tadi malam juga sudah koordinasi, terkait teknis pemberangkatan dan pendaftaran ke KPU Kota Probolinggo," tambahnya. 

Pihaknya optimis bisa meraih suara cukup besar, mengingat PDI Perjuangan Kota Probolinggo juga partai ideologi yang memiliki basis massa. 

Dukungan kepada Ning Tiwi dan Rachman oleh PDI Perjuangan Kota Probolinggo, juga dipastikan setelah turun B1KWK dan diterima.

Sebelumnya PDI Perjuangan sempat memberikan rekomendasi pada Hadi Zainal Abidin bacalon Walikota dari PKB dengan bakal cawawali Ning Tiwi dari PDI Perjuangan, namun rekomendasi ini tidak jadi diteruskan setelah ada penolakan dari kedua Bacalon.

PDI Perjuangan Kota Probolinggo sendiri, mendapatkan 5 kursi pada Pileg 2024 lalu, dengan total suara sebanyak 21,169 suara atau 11,86% dari total DPT.(ar)


 #prolinknews1996 

Baca & Kunjungi Juga: https://whatsapp.com/channel/0029VafY0vN3GJOwtzSVc835






Komentar

Postingan populer dari blog ini

Penjaringan dan Pendaftaran Balon Walkot di PDI Perjuangan Tembus 14 Orang

Panitia Adhoc Penjaringan dan Pendaftaran Cawali-CaWawali PDIP Kota Probolinggo Terbentuk

Ketua Tim Pemenangan Pilkada Nasional 2024 PDI Perjuangan Adian Napitupulu Bicara Pas Pelatnas Tim Pemenangan Pilkada 2024, Bertema Bangkit, Bergerak, Menang di Hotel Seruni, Cisarua, Bogor