Pembangunan Masjid Besar Babul Mukminin Teluk Batang Rampung, Peresmian Akan Digelar 24 Desember 2024
prolinknews1996.blogspot.com|Pembangunan Masjid Besar Babul Mukminin Teluk Batang Rampung, Peresmian Akan Digelar 24 Desember 2024
Teluk Batang, Kayong Utara|Masjid Besar Babul Mukminin yang terletak di pusat Kota Kecamatan Teluk Batang, Kabupaten Kayong Utara, resmi selesai dibangun setelah hampir tiga tahun proses pembangunan. Pembentukan panitia pembangunan dimulai sejak 27 Februari 2021, dan pekerjaan konstruksi dimulai pada 7 April 2021. Sekretaris Umum Masjid Babul Mukminin, Bapak Hamola, menjelaskan bahwa pembangunan masjid ini didanai melalui swadaya masyarakat, sumbangan individu, dan dukungan dari Pemerintah Kabupaten Kayong Utara, dengan total anggaran mencapai Rp 8,9 miliar.
Pada Sabtu malam, 21 Desember 2024, panitia pembangunan menyerahkan masjid yang baru selesai dibangun kepada Pengurus dan Takmir Masjid Babul Mukminin. Proses serah terima ini menjadi momen bersejarah bagi masyarakat Teluk Batang. Salah satu tokoh penting, Suhardiansyah, yang juga menjabat sebagai Kepala Desa Teluk Batang dan tokoh pemuda setempat, menyatakan kebanggaannya atas keberhasilan pembangunan masjid tersebut. "Ini adalah simbol kebersamaan dan kekuatan masyarakat Teluk Batang dalam membangun fasilitas ibadah yang representatif," ujarnya.
Selasa, 24 Desember 2024, mulai pukul 12.30 WIB, masjid tersebut akan diresmikan melalui sebuah acara yang terbuka untuk umum. Acara peresmian ini akan menghadirkan ulama terkenal, Buya Yahya Zainul Maarif, pengasuh Pondok Pesantren Al-Bahjah Cirebon, yang akan memberikan tausiyah. Selain itu, peresmian juga akan disertai dengan penandatanganan prasasti oleh Pj. Bupati Kayong Utara, Drs. Alfian Salam, M.M, dan Buya Yahya.
Dengan selesainya pembangunan Masjid Babul Mukminin, diharapkan tempat ibadah ini dapat menjadi pusat kegiatan keagamaan yang bermanfaat bagi masyarakat setempat dan menjadi kebanggaan warga Teluk Batang serta Kabupaten Kayong Utara.(ar)
#prolinknews1996
Baca & Kunjungi Juga:
https://whatsapp.com/channel/0029VafY0vN3GJOwtzSVc835
Komentar
Posting Komentar