Rencanakan Jadi Pasar Tugu Percontohan Kawasan Bersih dan Peduli Sampah

Rencanakan Jadi Pasar Tugu Percontohan Kawasan Bersih dan Peduli Sampah PROBOLINGGO, prolinknews1996.blogspot.com - Akhiri peringatan Hari Peduli Sampah Nasional (HPSN) tahun 2023, Pemerintah Kota Probolinggo melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) menggelar Apel dan Sarasehan, di Alun-alun setempat. HPSN yang diperingati pada tanggal 21 Pebruari, kali ini mengangkat tema ‘Tuntas Kelola Sampah untuk Kesejahteraan Masyarakat’. Plt. Kepala DLH Rachmadeta Antariksa menyampaikan, Kota Probolinggo tahun ini mendapat sertifikat Adipura yang ke 16. Kondisi ini juga dialami oleh daerah lain di sekitarnya. “Sedikit menurun. Tapi memang kondisi di seluruh kota pada tahun ini cukup berat. Maka, dari 38 kabupaten kota, hanya 27 yang mendapat Adipura dan sertifikat. Sepuluh kota/kabupaten yang mendapat Adipura, enam belas (kota/kabupaten) yang mendapat sertifikat dan satu Adipura Kencana diraih Kota Surabaya,” jelasnya. Hal itu, disebabkan karena penghijauannya tidak terkelola dengan baik. Selain...