Keseruan Lomba Gerak Jalan Budaya Puncak Bulan Bung Karno DPC PDI Perjuangan Kota Probolinggo

Keseruan Lomba Gerak Jalan Budaya Puncak Bulan Bung Karno DPC PDI Perjuangan Kota Probolinggo




PROBOLINGGO, prolinknews1996.blogspot.com - Bulan Bung Karno menjadi momentum bagi DPC PDI Perjuangan Kota Probolinggo, untuk mengimplementasikan Trisakti Bung Karno, yakni berkepribadian dalam kebudayaan.

Hal itu, dilakukan dengan menggelar gerak jalan budaya pada sabtu  1/7/2023 pagi. Acara gerak jalan kali ini diikuti oleh 39 regu barisan, baik dari struktural maupun non struktural.

Ketua DPC Kota Probolinggo, H Nasution menjelaskan bahwa pelaksanaan gerak jalan budaya dilakukan secara mandiri dan sukarela. Para kader bergotong royong untuk menggelar acara tersebut.

“Gerak jalan budaya ini bagian dari perayaan Bulan Bung Karno. Acara digelar secara mandiri dan gotong royong sehingga menunjukkan dengan benar bagaimana PDI Perjuangan menyatu dengan rakyat,” ucap Nasution.


Pihaknya juga bangga dengan antusias para kader yang ikut. Tidak hanya struktural namun juga non struktural.

“Terima kasih kepada para kader yang begitu antusias mengikuti ini. Semoga ini menjadi bagian dari upaya untuk kembali memenangkan PDI Perjuangan pada Pemilu 2024 yang akan datang,” tegasnya.

Gerak jalan budaya juga diikuti oleh lintas generasi. Bahkan juga didominasi oleh generasi milenial.


Dalam kesempatan itu pula, sejumlah tokoh masyarakat maupun tokoh agama juga turut hadir. Salah satunya ulama muda yang biasa disapa Gus Tajud.

Sontak, pelaksanaan gerak jalan budaya ini juga menyita perhatian warga. Terlebih lagi, para peserta menggunakan berbagai kostum tidak hanya simbol PDI Perjuangan, namun juga berbagai jenis pakaian adat tradisional.


Start pemberangkatan peserta gerak jalan, dilakukan oleh Sekretaris DPD PDI Perjuangan Jatim, Sri Untari Bisowarno, ditandai dengan pelepasan ratusan merpati.

“Saya mengapresiasi penuh apa yang dilakukan oleh DPC Kota Probolinggo dalam upaya mengimplementasi Trisakti Bung Karno, khususnya dalam bidang Kebudayaan,” ucap Ketua Fraksi PDI Perjuangan DPRD Jatim itu.

Apa yang dilakukan oleh DPC Kota Probolinggo, merupakan bentuk perwujudan bahwa PDI Perjuangan cinta masyarakat. Hal ini, menurutnya harus terus dilakukan secara rutin.

“Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim, gerak jalan budaya ini dibuka,” ucap Sri Untari di depan Kantor DPC Kota Probolinggo, Jalan Brantas, Kademangan.


Peserta lomba gerak jalan budaya PDI Perjuangan, menyusuri rute yang telah ditetapkan oleh panitia, meliputi ruas jalan Brantas, jalan gubernur Suryo, jalan Cokroaminoto, pahlawan,  jalan Soeta dan berakhir atau finish kembali di kantor DPC jalan Brantas.

Ketua panitia Tommi Prakoso meng-apresiasi, semangat para peserta, yang berjumlah 9 dan 11 orang per-regu.

"Saya sangat meng-apresiasi kepada seluruh peserta lomba, baik peserta dari struktural maupun yang bukan struktural" jelasnya.

"Mereka sangat antusias dan bersemangat sekali, saya sebagai ketua panitia sangat bangga" pungkas Tommi.(AspariAR)










prolinknews1996.blogspot.com/ https://www.youtube.com/@prolinknews1996 https://www.facebook.com/ProlinkNews PROLINK🌏News Terbaru-Lengkap-Menghibur

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Penjaringan dan Pendaftaran Balon Walkot di PDI Perjuangan Tembus 14 Orang

Panitia Adhoc Penjaringan dan Pendaftaran Cawali-CaWawali PDIP Kota Probolinggo Terbentuk

Ketua Tim Pemenangan Pilkada Nasional 2024 PDI Perjuangan Adian Napitupulu Bicara Pas Pelatnas Tim Pemenangan Pilkada 2024, Bertema Bangkit, Bergerak, Menang di Hotel Seruni, Cisarua, Bogor