Pernyataan Pers Presiden Jokowi Terkait Kunjungan Kerja ke Jepang, di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Provinsi DKI Jakarta, 19 Mei 2023
Pernyataan Pers Presiden Jokowi Terkait Kunjungan Kerja ke Jepang, di Pangkalan TNI AU Halim Perdanakusuma, Provinsi DKI Jakarta, 19 Mei 2023
Jakarta, prolinknews1996.blogspot.com -
[Transkrip]
• Wartawan:
Agenda G7, Pak?
• Presiden Republik Indonesia (Joko Widodo):
Pagi hari ini saya bersama Ibu Negara dan delegasi terbatas akan berangkat ke Hiroshima di Jepang, dalam rangka menghadiri undangan Presiden G7 yaitu Perdana Menteri Jepang Kishida. Di dalam pertemuan G7 nantinya akan dibahas mengenai perubahan iklim, pangan, energi, dan yang lain-lainnya.
Dan, kita ingin berkontribusi di situ karena kita pernah diundang dua kali di G7 sebelumnya dan sekarang di Jepang. Kita akan membawa suara dari Global South yang intinya negara-negara berkembang harus didengarkan, bukan hanya negara-negara maju dan negara-negara besar saja yang penting. Negara-negara berkembang harus didengarkan di dalam forum itu. Keinginan kita kira-kira itu.
• Wartawan:
Isu perdamaian dunia juga tidak, Pak?
• Presiden Republik Indonesia (Joko Widodo):
Iya, iya, iya akan dibahas, karena memang tempatnya adalah Hiroshima dan itu adalah simbol perdamaian.
• Wartawan:
Artinya kemarin hasil pembahasan di KTT ASEAN itu juga akan menjadi pembahasan Bapak juga nanti di G7?
• Presiden Republik Indonesia (Joko Widodo):
Iya, iya, iya suara di ASEAN beberapa poin akan kita juga sampaikan di G7, mungkin yang berkaitan Myanmar, misalnya.
Komentar
Posting Komentar