DPC PDI Perjuangan Kabupaten Probolinggo Tanggapi Biasa-biasa Saja Rekomendasi PKB
prolinknews1996.blogspot.com | DPC PDI Perjuangan Kabupaten Probolinggo Tanggapi Biasa-biasa Saja Rekomendasi PKB
Ir.H.Edi Susanto MT : Rekomendasi Kewenangan DPP
PROBOLINGGO | Terbitnya Rekomendasi Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) yang Menjatuhkan Pilihan Kepada Gus Haris sebagai Bakal Calon Bupati Probolinggo dan Lora Fahmi sebagai Bakal Calon Wakil Bupati Probolinggo Mendapat tanggapan yang biasa-biasa saja dari PDI Perjuangan, Ir. H. Edi Susanto, MT selaku Ketua DPC PDI Perjuangan Kabupaten Probolinggo menyampaikan, bahwa Rekomendasi PKB adalah hal yang biasa diberikan oleh DPP Partai kepada siapa saja yang dianggap mumpini dalam perhelatan Kontestasi Pilkada, dan Pasangan Gus Haris dan Lora Fahmi yang di rekom kemarin adalah Hak Mutlak DPP PKB.
Edi Susanto Menambahkan Sikap PDI Perjuangan Kabupaten Probolinggo Dalam menghadapi kompetisi politik Pilkada serentak 2024 juga menunggu keputusan DPP PDI Perjuangan, kapan turunnya Rekomendasi merupakan Hak perogratif Ketua Umum PDI Perjuangan, dan biasanya DPP PDI Perjuangan mengeluarkan Rekomendasi Paslon itu di akhir menjelang Pendaftaran ke KPU.
Apakah PDI Perjuangan juga akan merekomendasi Gus Haris ? Ketua DPC PDI Perjuangan tersebut menjawab semua bisa terjadi karena Politik itu sangat Dinamis, apalagi Gus Haris juga sudah mendaftarkan diri ke kantor DPC PDI Perjuangan sebagai Calon Bupati Probolinggo, lalu bagaimana dengan bakal Calon lain yang juga ikut mendaftar di PDI Perjuangan?
Edi Susanto menambahkan siapa saja yang mendaftarkan diri kemarin di DPC PDI Perjuangan, baik kader internal maupun dari eksternal mempunyai peluang yang sama, tinggal bagaimana membangun komunikasi dengan DPD dan DPP PDI Perjuangan karena yang mempunyai Hak Perogratif adalah DPP PDI Perjuangan, Rabu 3/7/2024.
Sementara DPC PDI Perjuangan Kabupaten Probolinggo Hanya Membuka Pendaftaran saja sesuai dengan Perintah dan Petunjuk dari DPD dan DPP PDI Perjuangan, Ketua DPC PDI Perjuangan yang terpilih kembali sebagai Anggota DPRD Kabupaten Probolinggo ini merasa Bersyukur, karena Sukses Menggelar Pendaftaran Bakal Calon Bupati dan Bakal Calon Wakil Bupati Probolinggo, dengan di buktikan banyaknya yang mendaftar di DPC PDI Perjuangan Kabupaten Probolinggo, Pungkas Edi Susanto.(ar)
Komentar
Posting Komentar