Pemilihan Ketua RT dan RW serentak di kota Probolinggo, khususnya di RT 004 RW 009 kelurahan Kebonsari kulon, menjadi contoh demokrasi yang benar-benar jurdil, dan riang gembira.

( prolinknews1996.blogspot.com )
Pemilihan Ketua RT dan RW serentak di kota Probolinggo, khususnya di RT 004 RW 009 kelurahan Kebonsari kulon, menjadi contoh demokrasi yang benar-benar jurdil, dan riang gembira.

Lurah Kebonsari kulon bersama panitia dan calon ketua RT 4, RW 9

PROBOLINGGO | Pemilihan Ketua Rukun Tetangga, R T, dilingkungan RT 004, RW 009, kelurahan Kebonsari kulon, Kecamatan Kanigaran Kota Probolinggo telah dilaksanakan pada hari Sabtu, 11/1/2025, malam.

Dalam pemilihan ini, di ikuti oleh 2 calon ketua RT, diantaranya nomor urut 1, Aris Sujatmiko, dan Nomor Urut 2, Ponadi.



Ponadi, calon nomor 2, yang pernah dan berpengalaman menjabat sebagai ketua RT 004 di periode 2014 sampai dengan 2020, menang dengan perolehan 73 suara, dari 102 pemilih. Sedangkan Aris Sujatmiko calon nomor 1, hanya memperoleh 26 suara.

Dalam penghitungan dan rekapitulasi surat suara, terdapat 2 suara tidak sah, dan ada sisa 16 surat suara tidak terpakai, dari total DPT 130 pemilih atau KK.

Sebagai calon yang pernah menjabat, Ponadi, ikut kembali dalam kontes pemilihan ketua RT, untuk periode 2025 hingga tahun 2030 mendatang.



Pemilihan ketua RT ini dilaksanakan dengan mekanisme terbuka, yang setiap kepala keluarga memiliki hak pilih satu suara. Untuk pemilihan ketua RT ini, setiap kepala keluarga mewakilkan satu pemilih sesuai amanat peraturan dan perundang-undangan yang berlaku, dan mencoblos foto atau nama-nama yang sudah disediakan panitia, layaknya pemilihan umum, pemilu.

"Jadi kita umumkan bahwa dalam pemilihan ketua RT ini, Ponadi terpilih sebagai ketua RT 004, menggantikan ketua RT lama, Ibu Sindra yang tidak mencalonkan kembali, terang Maskhuri, ketua panitia.

Sebagai warga yang terpilih, Ponadi dalam sambutan perdananya, mengaku, berterima kasih atas kepercayaan masyarakat untuk mempercayakannya memimpin RT 004 RW 009. Ia berjanji akan menjalankan tugasnya dengan sebaik-baiknya, dan berkomitmen untuk memajukan wilayahnya, serta akan melaksanakan tugas-tugas ke-RT-an, secara transparan.

"Saya Ucapkan terima kasih atas kepercayaan warga. Dan insya Allah saya akan menjalankan amanah ini sebaik-baiknya, dan akan melaksanakan tugas-tugas ke-RT-an, secara transparan" tegas Ponadi.

Setelah ditetapkan sebagai pemenang oleh panitia, Ponadi langsung di siram air dan tepung oleh warganya, hal tersebut wujud kegembiraan bahwa proses pemilihan berjalan dengan lancar, sukses dan gembira.


Tampak hadir menyaksikan, sekaligus undangan, lurah Kebonsari kulon, Ikromi Wida utama beserta staf. Babinsa dan babinkamtibmas, serta ketua RW 009 beserta pengurus yang lain.


Dalam sambutannya, Lurah Kebonsari kulon, Ikromi Wida utama menyampaikan, Ketua RT terpilih nantinya berharap, bisa mengikuti dan menyampaikan program-program dari pemerintah daerah, serta memberikan pelayanan yang terbaik bagi warganya.

"Saya berharap, siapapun yang terpilih, ketua RT bisa bersinergi dengan ketua RW serta bisa melaksanakan dan menyampaikan program-program pemerintah daerah," tegas lurah Kebonsari kulon, Ikromi Wida utama.

Pemilihan ketua RT ini merupakan bagian dari proses demokrasi yang ada di tingkat kelurahan. Pemilihan ini diharapkan dapat menghasilkan pemimpin yang amanah dan berpihak kepada masyarakat.(ar)






LINK TERHUBUNG :
WhatsApp Channel: https://whatsapp.com/channel/0029VafY0vN3GJOwtzSVc835

Facebook Halaman: https://www.facebook.com/profile.php?id=100063759836986&mibextid=ZbWKwL

TikTok: tiktok.com/@prolinknewspromo_1996

YouTube Channel: https://www.youtube.com/@prolinknews1996

Facebook Group: https://www.facebook.com/share/g/1F4sr9y2BS/

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pegawai Disdukcapil Diduga Merangkap Buka Praktik Calo dan Pungli di Medan

Ratusan Wanita Disekap, Dibius, dan Dipanen Sel Telurnya, Terjadi di Aksi "Peternakan Manusia" !?¿

Instansi Pemerintah Dilarang Rekrut Honorer Baru Per 1 Januari 2025, Berikut Aturannya